Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Sumberejo Sambangi Petani Wilayah Binaannya

08/12/2024 22:07:18 WIB 41

Tanggamus - Dalam rangka mendukung program 100 Hari Asta Cita yang dicanangkan oleh Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Sumberejo, Polres Tanggamus, melaksanakan kegiatan sambang di wilayah binaannya.

Kegiatan ini berlangsung di pekarangan milik Saudara Yasri, yang berlokasi di Pekon Simpang Kanan, Kecamatan Sumberejo, Kabupaten Tanggamus, pada Minggu, 8 Desember 2024, pukul 14.00 WIB.

Bhabinkamtibmas Polsek Sumberejo, Aipda Reri Haryadi, mengunjungi masyarakat untuk memberikan arahan dan pendampingan terkait ketahanan pangan.

"Program ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk mendukung kemandirian pangan di tingkat lokal, sejalan dengan visi Asta Cita," kata Aipda Reri Haryadi.

Dalam kegiatan ini, Aipda Reri menyampaikan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga keberlanjutan pangan melalui pemanfaatan lahan pekarangan.

Ia juga memberikan motivasi kepada warga untuk mengembangkan pertanian mandiri guna meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat sekitar.

Kapolsek Sumberejo Iptu Ridwansyah, S.H menegaskan bahwa program ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama dalam memperkuat ketahanan pangan di wilayah pedesaan.

"Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat dapat lebih termotivasi untuk memanfaatkan lahan mereka secara produktif," kata Iptu Ridwansyah.

Ia berharap, kegiatan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus mendukung program-program pemerintah yang bertujuan untuk kesejahteraan bersama. (*)

Share this post